PANTUN
Pantun merupakan karya karya sastra lama Indonesia yang
sangat terkenal. Pantun adalah senandung atau puisi rakyat yang dinyanyikan.
ü Syarat – Syarat
Pantun
a.
Tiap bait
terdiri dari 4 baris
b.
Tiap baris
terdiri dari 4-12 kata
c.
Bersajak a-b-a-b
d.
Baris pertama
dan kedua adalah sampiran,
e.
Baris ketiga dan
keempat adalah isi
ü Macam-Macam
Pantun
a.
Pantun Nasehat
Contoh :
Berakit-rakit ke hulu
Berenang-renang ke tepian
Bersakit-sakit dahulu
Bersenang-senang kemudian
b.
Pantun Teka-Teki
Contoh :
Kalau puan, puan cerana
Ambil gelas di dalam peti
Kalau tuan bijaksana
Binatang apa tunduk di kaki
c.
Pantun Jenaka
Contoh :
Elok rupannya pohon belimbing
Tumbuh di dekat limau tungga
Elok berbini orang sumbing
Biar marah ketawa juga
d.
Pantun Adat
Contoh :
Lapun Melapun ke Inderagiri
Singgah sebentar ke belipuh
Ampun hamba tegak berdiri
Ujudnya duduk dengan bersimpuh
e.
Pantun Agama
Contoh:
Asam hadis asam gelugur
Ketiga asam riang-riang
Menangis di pintu kubur
Teringat badan tidak sembahyang
f.
Pantun Nasib
Contoh :
Asam pauh dari seberang
Tubuhnya dekat tepi tebat
Badan jauh di rantau orang
Jika sakit siapa mengobat
g.
Pantun Perkenalan
Contoh :
Dari mana hendak ke mana
Dari jepang ke Bandar Cina
Kalau boleh kami bertanya
Bunga yang kembang siapa punya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar